A. FINANCIAL
REPORTING
Financial
Reporting atau Pelaporan Keuangan meliputi segala aspek yang berkaitan dengan
penyediaan dan peyampaian informasi keuangan. Aspek-aspek tersebut antara lain
lembaga yang terlibat (misalnya penyusunan standar, badan pengawas dari
pemerintah atau pasar modal, organisasi profesi, dan entitas pelapor),
peraturan yang berlaku termasuk PABU (prinsip akuntansi berterima umum atau
generally accepted accounting principles/GAAP).
1. Profil
perusahaan
2. Laporan
dewan komisaris
3. Laporan
direksi
4. Analisis dan
pembahasan manajemen
5. Laporan
tata kelola perusahaan
6. Manajemen
risiko
7. Teknologi
informasi
9. Laporan
keuangan audit (financial statement)
Financial statement atau biasa dikenal dengan
laporan keuangan merupakan catatan informasi keuangan suatu perusahaan yang
terjadi dalam suatu periode tertentu. Laporan keuangan ini bertujuan untuk menyediakan informasi yang menyangkut posisi
keuangan, laporan kinerja dan perubahan posisi keuangan suatu perusahaan yang
bermanfaat bagi sejumlah besar pemakai dalam pengambilan keputusan.
Adapun jenis-jenis laporan keuangan antara lain :
1.
Laporan laba
rugi dan penghasilan komprehensif lain
Laporan
laba rugi dan penghasilan komprehensif lain adalah laporan yang mengukur
keberhasilan kinerja perusahaan selama periode tertentu. Laporan ini berisi
informasi mengenai pendapatan dan beban yang akhirnya akan diketahui apakah
perusahaan tersebut laba atau rugi.
2.
Laporan
perubahan ekuitas
Laporan
perubahan ekuitas yaitu laporan keuangan yang menunjukan perubahan ekuitas
selama satu periode. Laporan ekuitas terdiri dari saldo awal modal pada
neraca saldo setelah disesuaikan di tambah laba bersih selama satu periode
dikurangi dengan pengambilan prive.
3. Laporan
posisi keuangan
4. Laporan
arus kas
Laporan arus kas merupakan laporan
keuangan yang berisi informasi aliran kas masuk dan aliran kas keluar dari
suatu perusahaan selama periode tertentu. Informasi ini penyajiannya
diklasifikasikan menurut jenis kegiatan yang menyebabkan terjadinya arus kas
masuk dan kas keluar tersebut. Kegiatan perusahaan umumnya terdiri dari tiga
jenis yaitu, kegiatan operasional, kegiatan investasi serta kegiatan keuangan.
5. Catatan
atas laporan keuangan
Catatan tambahan dan informasi yang
ditambahkan ke akhir laporan keuangan untuk memberikan tambahan informasi lebih
lanjut.
Kesimupulan :
Jadi, dapat disimpulkan bahwa Financial statement merupakan informasi keuangan yang menjadi bagian dari Financial reporting. Dan pada financial reporting mencakup informasi mengenai profil perusahaan, laporan dewan komisaris, laporan direksi, analisis dan pembahasan manajemen, dll.
Sumber :
http://www.bankmaspion.co.id/LapTahunan.zul?id=2015
Tidak ada komentar:
Posting Komentar